Diorama.id - Mendekati perilisan pada 28 April 2023 mendatang, film Saint Seiya Live Action membagikan informasi terbarunya.
Dilansir dari laman resmi film yang akan memiliki judul resmi Saint Seiya : Knights of the Zodiac tersebut merilis sebuah poster perdana yang memperlihatkan sosok pemeran Seiya yaitu Mackenyu Arata dalam balutan armor Pegasus Bronze Saint.
Meskipun hanya terlihat pada bagian helm saja, Pegasus Bronze Saint miliki Seiya memiliki perbedaan yang sangat mencolok dibandingkan dengan versi animenya.
Jika diversi animenya, Pegasus Bronze Saint digambarkan dengan begitu sederhana dengan pengambaran armor kepala seperti mahkota dengan oranamen sayap di sampingnya.
Diversi live action ini, Pegasus Bronze Saint hadir dengan bentuk armor half face yang melindungi hampir keseluruhan kepala dari Seiya.
Untuk corak ornamennya sendiri tampil lebih berani dengan sentuhan corak sayap dan bulu pegasus yang menjadi ciri khas dari Seiya.
Baca Juga: How to Train Your Dragon Dapatkan Adaptasi Live Action, Siap Dirilis Pada 2025
Pada poster tersebut, juga menyertakan sebuah tagline, yang berbunyi ‘Rise Beyond Destiny’ atau yang berarti Bangkit Melampaui Takdir.

Selain merilis sebuah poster perdana yang memperlihatkan tampilan Pegasus Bronze Saint pertama kalinya, pengumuman tersebut juga menyertakan musisi yang akan mengisi lagu tema utama dari film kolaborasi dari Sony, Stage 6 Films, serta Toei Animation ini.
Secara mengejutkan pihak rumah produksi mempercayakan musisi asal Amerika yaitu Alecia Beth Moore Hart atau yang lebih dikenal dengan nama P!nk untuk mengisi lagu tema utama Saint Seiya : Knights of the Zodiac.
P!nk sendiri akan membawakan lagu berjudul ‘Courage’, dimana lagu ini adalah lagu yang berada dalam album 2B Human yang rilis pada tahun 2019.
Nantinya versi live action dari Saint Seiya ini akan digarap oleh Tomasz Baginski, yang sebelumnya dikenal lewat karya-karya seperti serial animasi The Witcher: Nightmare of the Wolf dan serial TV Into the Night.
Nampak dari trailernya, film yang merupakan kolaborasi antara Sony, Stage 6 Films, serta Toei Animation ini akan hadir dengan berbagai aksi yang penuh dengan balutan CGI.
Artikel Terkait
Netflix Resmi Umumkan Visual Teaser One Piece Live Action, Tayang 2023!
Sony Konfirmasi Siap Garap Serial Live Action Spider-Man Noir