Rilis Key Visual Baru, Spy x Family Siap Rilis Pada 9 April 2022!

- Senin, 7 Maret 2022 | 13:00 WIB

Diorama.id - Sepertinya bulan April 2022 akan menjadi bulan yang menyenangkan bagi para penikmat anime. Pasalnya pada bulan ini, dikonfirmasi bahwa judul-judul besar dirilis.

Selain, Ultramen season 2, Summer Time Rendering, dan Komi Can't Communicate Season 2, anime yang diadaptasi dari manga karya Tatsuya Endo resmi, Spy x Family siap rilis pada 9 April 2022.

Pengumuman tanggal perilisan dari anime bertema keluarga dengan sentuhan mata-mata tersebut, dibarengi dengan perilisan sebuah key visual baru. Pada key visual baru yang diunggah pada akun twitter @spyfamily_anime, yang memperlihatkan tiga cast utama dari serial ini.

Baca Juga: Tayang 16 Maret di Indonesia, Ini 5 Fakta ‘Jujutsu Kaisen 0’ yang Perlu Kamu Tau!

Anime Spy x Family sendiri akan digarap oleh Wit Studio (After the Rain) dan CloverWorks (Yakusoku no Neverland, Horimiya) dan akan digarap oleh Kazuhiro Furuhashi. Sedangkan untuk desain karakternya akan kerjakan oleh Kazuki Shimada. Untuk musiknya sendiri akan serahkan pada [K]NoW_NAME.

Sebelumnya pihak Wit Studio secara resmi merilis trailer dari anime yang bertema mata-mata dengan sentuhan drama keluarga ini. Dimana trailer tersebut menampilkan tiga karakter utama dari serial ini, yaitu Loid Forger (C.V. Takuya Eguchi), Yor Forger (Saori Hayami), dan Anya Forger (Atsumi Tanezaki).

Spy x Family akan memiliki tema cerita sebuah keluarga “imitasi” atau keluarga yang terikat tanpa hubungan darah dengan anggota keluarganya memiliki tujuan yang berbeda-beda.

Ceritanya sendiri akan berfokus pada seorang agen mata-mata bernama Twilight, yang terpaksa harus mengadopsi seorang anak dan mencari seorang wanita untuk memalsukan pernikahannya.

Tanpa disadari anak yang diadopsi ternyata memiliki kemampuan membaca pikiran sedangkan istri palsunya adalah seorang pembunuh bayaran

Baca Juga: Takopii no Genzai Serial Manga Baru ala Doraemon dengan Tema ‘Gelap’

Sejauh ini Spy x Family sendiri telah mencapai 8 volume komik yang terbit di Jepang, dengan total penjualan lebih dari 12,5 Juta kopi sejak pertama kali diterbitkan pada tahun 2019, baik secara fisik maupun digital.

Editor: Andi Permana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X