Spoiler One Piece 1063, Trafalgar Law Berubah Menjadi Wanita!

- Kamis, 13 Oktober 2022 | 21:22 WIB

Diorama.id - Berakhirnya arc Wano pada chapter 1057 dari One Piece, membuka kisah baru bagi petualangan para bajak laut Topi Jerami.

Dimana arc terbaru tersebut memiliki nama resmi Egghead arc dan akan memiliki fokus cerita pada kemunculan Vegapunk, dan sebuah fakta mencengangkan bahwa Jewelry Bonney adalah putri dari Bartholomew Kuma.

Menanti lanjutan chapter terbaru yang rencana akan rilis pada 16 Oktober 2022 mendatang, para akun-akun spoiler One Piece kembali berulah dengan membocorkan isi cerita yang akan disajikan pada chapter 1063.

Chapter 1063 sendiri akan memiliki judul resmi ‘My Only Family’, dimana chapter terbaru ini akan berfokus pada karakter-karakter seperti Doctor Vegapunk, Law, serta Kurohige.

Pudding di Culik!

Setelah pada cover chapter 1062 kita dilihatkan bahwa Whole Cake Island dalam keadaan membeku pada chapter 1063 kita akan diperlihatkan bahwa Pudding akan diculik oleh anggota dari bajak laut Kurohige.

Beberapa teori menyebutkan bahwa Pudding diculik oleh Aokiji yang bisa dilihat dari kondisi Whole Cake Island yang membeku.

Alasan utama Pudding diculik adalah, karena dirinya adalah satu-satunya ras dari Daisan no Me atau ras three eyed.

Dimana Pudding telah berhasil membangkitkan kekuatannya dan bisa membaca Poneglyph.

Kurohige yang begitu terobsesi dengan One Piece akhirnya memutuskan untuk menculik Pudding, dengan harapan dirinya mampu membaca Poneglyph.

Pada chapter 1063 tersebut, disebutkan bahwa Pudding berhasil ditangkap dengan mudah, karena tidak adanya kekuatan lain yang bisa menandingi kekuatan dari Aokiji.

Serangan Kuma!

Bagian selanjutnya kita diperlihatkan bahwa Luffy, Chopper, Jinbe, dan Bonney mendapatkan upgrade kostum yang merupakan buatan dari Doktor Vegapunk.

Halaman:

Editor: Andi Permana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X