Tak hanya para penampil saja, K GLOBAL HEART DREAM AWARDS juga akan mengungkapkan para MC maupun presenter acara ini nantinya.
Acara K GLOBAL HEART DREAMS AWARDS sendiri merupakan sebuah acara penghargaan untuk merayakan interaksi antara para penggemar dan idola mereka melalui sistem ranking dan survei di platform CHOEAEDOL.
K GLOBAL HEART DREAM AWARDS yang dijadwalkan pada tanggal 25 Agustus ini nantinya juga akan ditayangkan secara online melalui platform streaming online seezn dan Abema TV (khusus di Jepang).
Baca Juga: LE SSERAFIM Resmi Debut, MV ‘FEARLESS’ Langsung Tembus Jutaan Viewers!
Penampilan dari TXT, THE BOYZ, IVE, ITZY, dan artis-artis K-Pop lainnya di GLOBAL HEART DREAM AWARDS dapat disaksikan pada 25 Agustus secara online melalui seezn mulai pukul 6PM KST atau sekitar 16.00 WIB.
Kira-kira siapa lagi ya yang akan menjadi line-up untuk tampil di K GLOBAL HEART DREAM AWARDS 2022 yang akan digelar pada Agustus nanti?
Apakah boy group/girl group/penyanyi idolamu sudah masuk ke dalam line-up K GLOBAL HEART DREAM AWARDS 2022?
Artikel Terkait
Comeback dengan Album ‘minisode 2 : Thursday’s Child’, TXT Usung Konsep Bad Boy yang Memukau Para Fans!
Layaknya Royal Princess, ITZY Tampil Menawan di MV ‘SNEAKERS
Segera Rilis Album Baru, THE BOYZ Dikabarkan akan Comeback pada Pertengahan Agustus 2022!