CSGO jadi pelampiasan fans untuk kembali bernostalgia setelah rumor Counter Strike baru mencuat.
Diorama.id – Jika ditanya game yang paling lama bertahan dan tetap populer hingga detik ini, maka Counter Strike adalah jawabannya.
Malas membaca page? Kamu bisa tambah ?page=all di belakang alamat laman ini untuk membaca semuanya tanpa page. Tentu saja kamu akan bisa membantu kami jika kamu mau membacanya per-page.
Seri terbaru Counter Strike yakni CSGO menjadi game buatan Valve yang masih ramai meskipun sudah dirilis sejak tahun 2012 silam.
Baca Juga: Counter Strike Baru Dikembangkan oleh Valve?
Namun berkat rumor bahwa Valve tengah kembangkan Counter Strike baru yang banyak dispekulasikan adalah CSGO dengan Source Engine 2, player yang tadinya ramai kini semakin ramai.
Rumor Counter Strike Baru, Player CSGO Langsung Naik Hingga 1.4 Juta
Hal ini terbukti dalam data yang dicatat di SteamDB bahwa CSGO kini sentuh jumlah player sekitar 1.4 juta per hari ini sejak rumor Counter Strike baru mengemuka beberapa hari lalu.
Rumor ini awalnya muncul sejak awal bulan Maret yang referensikan CSGOS2 di update driver NVIDIA yang sugestikan bahwa Valve akan ubah game-nya dalam waktu dekat.

Kabar tersebut semakin diperjelas dan diperkuat oleh jurnalis esport dan analis bernama Richard Lewis yang mengatakan bahwa rumor tersebut benar dan Counter Strike baru tengah dikembangkan.
Baca Juga: Respawn: Kami Ingin Apex Legends Bertahan 20 Tahun Seperti Counter Strike
CSGO adalah game dengan kepopuleran yang tidak pernah lekang oleh waktu, menariknya? Ia justru terus berkembang setiap tahunnya.
Di tahun 2020, CSGO capai puncak player hingga 1.3 juta akibat pandemi COVID-19 di mana player mulai tinggal di rumah.
Artikel Terkait
Alpha Ace, Game Mobile Mirip Counter Strike Kini Rilis di Android dan iOS!
Special Force Group 3 Game Mobile Mirip Counter Strike dengan Beragam Mode secara Offline!
Link Download Alpha Ace Test Garena, Game Mobile Tembak Menembak Mirip Counter Strike
Prototipe Left 4 Dead Muncul di Internet Sebagai Mod dari Counter Strike Source, Seperti Apa?
Respawn: Kami Ingin Apex Legends Bertahan 20 Tahun Seperti Counter Strike
Counter Strike Baru Dikembangkan oleh Valve?