Berikut Daftar Rencana Ubisoft atas Assassins Creed Valhalla

- Sabtu, 19 Februari 2022 | 12:59 WIB
Credit: Ubisoft
Credit: Ubisoft

Diorama.id – Umumkan ekspansi baru yang tak ada hubungannya dengan Season Pass menjadi tiket baru Ubisoft untuk raup keuntungan dari para fans dari game Assassins Creed Valhalla. Dan sebelum seri selanjutnya rilis, mereka masih miliki rencana untuk seri Viking tersebut.

Melalui cuitan akun Twitternya, Ubisoft menjelaskan bahwa mereka masih punya tiga konten baru untuk Assassins Creed Valhalla. Salah satu di antaranya tentu saja ekspansi Dawn of Ragnarok yang akan ceritakan perjuangan Odin di game tersebut.

Credit: Ubisoft
Credit: Ubisoft

Namun sebelum Dawn of Ragnarok dirilis ke Assassins Creed Valhalla, Ubisoft masih akan berikan dua ‘konten’ dan rencana mereka untuk game terakhir dari trilogi ‘before Assassins’ tersebut.

Baca Juga: Ekspansi Baru Assassins Creed Valhalla Bocor Beserta Tanggal Rilisnya

Dua di antaranya adalah update pada tanggal 22 Februari 2022 nanti yang belum jelas apa yang akan mereka lakukan selain memberikan dasar atau pondasi dari Assassins Creed Valhalla sebelum ekspansi Dawn of Ragnarok dirilis.

Update kedua adalah free to play Assassins Creed Valhalla yang akan dilaksanakan tanggal 24-28 Februari 2022 nanti bagi mereka yang belum sempat mencicipi game action stealth yang kini telah berubah menjadi RPG tersebut.

Baca Juga: Assassins Creed Selanjutnya akan Bersetting di Baghdad, Fokus ke Stealth?

Sementara di akhir update adalah ekspansi Dawn of Ragnarok pada tanggal 10 Maret 2022 nanti di mana kamu akan bermain sebagai Odin di dunia bernama Svartalfheim untuk mencari anaknya bernama Baldr.

Editor: Ayyadana Akbar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X