Diorama.id – Seri Uncharted telah rampung kisahkan Nathan Drake dari iterasi pertama hingga keempat. Naughty Dog selaku developer game-nya juga resmi rilis ekspansi terpisah yang ceritakan rekan Nathan Drake di India.
Saat ini proyek terbaru Naughty Dog hanyalah porting seri Uncharted ke PC yang mana versi PS5-nya telah dirilis lebih dulu awal tahun 2022 kemarin. Versi PC game-nya ditangani oleh Iron Galaxy di bawah pengawasan mereka.
Meskipun kisah Nathan Drake telah berakhir, namun hal ini tak menghentikan Naughty Dog untuk membuat game Uncharted baru. Setidaknya itulah yang digoda oleh perekrutnya.
Baca Juga: Nathan Drake dari Uncharted Ikut Terjun ke Fortnite
Perekrut Naughty Dog, Christina-Marie Drake McBrearty mengumumkan dalam LinkedIn bahwa ia kini jadi perekrut utama dari studio milik Sony Interactive Entertainment tersebut.
McBrearty juga mengumumkan bahwa ia dan Naughty Dog saat ini tengah mencari talenta baru dalam setiap level yang berbeda.
Ia juga membutuhkan talenta yang bisa membuat tim masa depan mereka tak hanya untuk game baru Naughty Dog, namun juga untuk lanjutkan Uncharted.
Baca Juga: Mantan Game Director Uncharted Kini Kembangkan Game Star Wars Lagi
Artikel Terkait
Versi PS5 Uncharted Legacy of Thieves Meluncur Januari 2022
Junya Enoki Kembali Dipilih Sebagai Dubber Jepang Tom Holland 'Nathan Drake' dalam Film Uncharted
Tom Holland Akui Belum Mainkan Uncharted Hingga Sony Berinya PlayStation
Uncharted Legacy of Thieves Pamerkan Trailer Epik