Nintendo akan pamerkan game dari developer pihak ketiga di Nintendo Direct selanjutnya?
Diorama.id – Kemarin, acara digital Nintendo Direct resmi umumkan tentang bagaimana detail gameplay dari game eksklusif mereka, Xenoblade Chronicles 3. Nintendo juga jelaskan seperti apa game-nya baik dari setting dan tokohnya.
Setelah acara digital Nintendo Direct spesial Xenoblade Chronicles 3 tersebut, Nintendo dikabarkan juga akan gelar acara serupa, namun fokus pada game lain di luar game buatan studio internal Nintendo sendiri. Dengan kata lain, mereka siap pamerkan game dari studio pihak ketiga.
Melansir VGC, jurnalis sekaligus editor untuk Manual, majalah game asal Spanyol, Nacho Requena mengklaim dalam acara stream-nya hari Jumat lalu bahwa Nintendo akan hadirkan pengumuman baru dari publisher game besar.
Baca Juga: Xenoblade Chronicles 3 Dapatkan Nintendo Direct Eksklusifnya Minggu Ini
Requena juga menjelaskan bahwa Nintendo Direct baru akan hadir hari selasa (atau rabu) nanti. Pada acara digital tersebut, Nintendo hanya akan fokus pada game dari pihak ketiga, atau publisher dan developer di luar studio internal mereka.
Tak hanya itu, Requena juga mendapatkan kabar bahwa Nintendo Direct selanjutnya akan pamerkan game seperti Persona. Ia tidak bisa memastikan seri yang mana. Requena juga sebut terdapat game lain yang telah hadir di platform lain selama empat tahun.
Belum jelas apa game yang hadir di platform lain selama empat tahun, namun jika hal tersebut sesuai dengan rumor yang ada, maka bisa jadi ia adalah Red Dead Redemption 2.
Artikel Terkait
Console Lanjutan Nintendo Switch Diprediksi Rilis Dua Tahun Lagi
Nintendo: Perilisan Console Lanjutan Switch Jadi Perhatian Utama Kami
5% Saham Nintendo Kini Milik Arab Saudi
Eiyuden Chronicle Hundred Heroes Sambangi Nintendo Switch
Nintendo Studios akan Bawa Game Nintendo ke Layar Lebar?
Perangkat iOS Disebut akan Siap Dukung JoyCon Nintendo Switch
Nintendo Direct 2022 akan Hadir Akhir Juni?
Final Fantasy VII Remake Tuju Steam, Xbox, dan Nintendo Switch? Sinyal Crisis Core Remaster?
Bocor! Persona 5 Royal juga Tuju Nintendo Switch?!
Xenoblade Chronicles 3 Dapatkan Nintendo Direct Eksklusifnya Minggu Ini