Assassins Creed Valhalla Resmi Rilis Steam Hari Ini dengan Diskon 67%

- Rabu, 7 Desember 2022 | 14:23 WIB
Assassins Creed Valhalla jadi game terlaris kedua Ubisoft / Ubisoft
Assassins Creed Valhalla jadi game terlaris kedua Ubisoft / Ubisoft

Complete Edition Assassins Creed Valhalla dapatkan diskon lebih kecil yakni 65%, namun berisi lengkap semua konten game-nya dari ekspansi awal dan ekspansi kedua Dawn of Ragnarok yang lanjutkan kisah leluhur Eivor.

Baca Juga: Ubisoft Konfirmasi Game Mereka akan Kembali ke Steam

Kamu yang berkantong cekak tentu saja bisa membeli Assassins Creed Valhalla dengan harga 204,270 rupiah untuk edisi standar, namun jika kamu punya uang lebih, maka kamu bisa membeli edisi Complete dengan harga 505,750 dari harga aslinya sekitar 1.4 juta rupiah.

Assassins Creed Valhalla ceritakan perjuangan Eivor si anak dari pimpinan Viking yang berusaha pindah dari Norway ke dataran Inggris bersama teman masa kecilnya dan warga pimpinannya.

Dari sini ia menemukan konflik lokal antar kerajaan sembari mencaritahu siapa saja yang bisa ia ajak sebagai rekan di kota Vikingnya, Ravensthorpe.

Baca Juga: Ubisoft: Harga 70 USD adalah Standar Game AAA Kami Selanjutnya

Tak hanya menjelajahi dataran Inggris, Eivor juga bisa berperan sebagai leluhurnya di ‘alam mimpi’ via bantuan penyihir yang ada di kotanya. Dari sini ia akan mengetahui perjuangan dewa seperti Thor dan yang lain di masa lalu dalam sebuah kisah lain di Assassins Creed Valhalla.


Support us to create more high quality gaming, anime, tech, and kpop news and contents by sending us donation on this link.

Also check our Facebook page, YouTube, and TikTok account for more entertaining projects.

You might also suggest what content we should make on our website, YouTube, or TikTok by commenting there since the comment is disabled on our website to prevent spams.

Read more articles from Ayyadana Akbar on this link.

For PC/Console video game related news, game review, press release, and business related to it, please contact me at: akbar@diorama.id

For business and advertising, please send your enquiry to diorama@suaramerdeka.com.

Halaman:

Editor: Ayyadana Akbar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Game Warhammer 40K Kini Gratis di Epic Games Store

Jumat, 17 Maret 2023 | 09:12 WIB

Spesifikasi PC The Last of Us Remake

Jumat, 10 Maret 2023 | 10:22 WIB
X